Senam Yoga Meringankan Penyakit Stroke
Stroke biasanya diderita oleh mereka yang berusia 40 tahun ke atas dan memiliki riwayat penyakit darah tinggi dan jantung. Penyebab penyakit stroke adalah tersumbatnya pembuluh darah yang mengalir ke otak sehingga terjadi ‘kebuntuan’ dan membuat otak ‘mati sesaat’. Sembuh dari stroke, bagi sebagian orang membuat otot wajah sedikit berubah. Mulut cenderung miring dan terkadang susah untuk menelan makanan.