Skip to content

Manfaat Yoga untuk Terapi Kesehatan

Manfaat yoga telah banyak diakui oleh para pelakunya, tetapi banyak orang yang masih belum bisa membedakan antara yoga biasa dan terapi yoga. Sebenarnya, secara praktik, terapi yoga memiliki tujuan latihan yang lebih khusus serta fokus gerakan dan latihan yang berbeda dari yoga ‘halus’ (gentle yoga), yang cenderung bisa diberikan untuk semua jenis murid. Jika dulu terapi yoga biasanya hanya dianggap ‘pengobatan alternatif’ dengan hasil meragukan, kini terapi yoga semakin populer sebagai sarana pendukung penyembuhan berbagai kondisi.


yoga terapi bagi kesehatanAlasan Memilih Terapi Yoga

Terapi yoga lebih diarahkan sebagai sarana penyembuhan holistik yang sifatnya individual; hal ini karena setiap murid dalam 1 studio yoga kondisinya tidak sama. Terapi yoga bisa membantu setiap murid ‘membidik’ masalah tertentu yang mereka miliki serta meningkatkan kondisi masing-masing. Karena itu, guru yoga yang memiliki spesialisasi di bidang terapi yoga akan lebih dulu menganalisa masing-masing muridnya, agar manfaat yoga bisa dirasakan secara maksimal oleh masing-masing.

 

Sebagai contoh, wanita yang memiliki masalah fisik dan metabolism menjelang menopause akan diberi paket terapi yoga yang berbeda dengan mereka yang punya masalah sendi atau pengeroposan tulang. Gerakan dan pose yoga juga akan disesuaikan; Anda tidak akan dipaksa melakukan pose sulit jika kondisi fisik tidak memungkinkan, dan akan diberi alat-alat agar tubuh Anda bisa melakukan tiap pose dengan baik dan merasakan manfaatnya semaksimal mungkin tanpa harus memaksa diri.

 

Dalam terapi yoga, tidak ada aturan kaku tentang berapa lama sebuah pose harus dilakukan. Katakanlah Anda memiliki masalah pencernaan, Anda mungkin disarankan untuk melakukan pose-pose tertentu dalam hitungan waktu yang agak lebih lama. Anda pun memiliki waktu ekstra untuk menjelajahi tiap pose hingga merasa nyaman.

Baca:   Gerakan Yoga Membuka Bahu - Shoulder Opener

 

Akhirnya, dalam terapi yoga, pose-pose relaksasi dan restoratif pun mendatangkan manfaat. Banyak orang menganggap bahwa pelaku yoga harus berusaha agar bisa melakukan pose sulit seperti Crow atau Headstand, tetapi bagi mereka yang membutuhkan yoga untuk terapi, pose-pose relaksasi sama pentingnya karena membawa manfaat penyembuhan.

Jadi, dengan melakukan terapi yoga, manfaat yoga akan terasa lebih maksimal terutama jika Anda memiliki kondisi tertentu.