Skip to content

7 Tip untuk Meningkatkan Fleksibilitas di Yoga

Banyak orang seringkali menganggap bahwa yoga yang dilakukan dengan berbagai gerakan yang rumit adalah yoga dengan kualitas lebih baik. Padahal, anggapan tersebut tidak sepenuhnya benar. Dalam yoga tidak ada istilah kompetisi bahkan bagi diri sendiri.

 

Yoga merupakan suatu cara untuk membuat keseimbangan dan menyeleraskan aliran serta irama tubuh dan pikiran. Tidak jarang pelaku yoga dapat menemukan fleksibilitas yang sangat bagus di awal pada saat berlatih yoga. Namun, seiring dengan waktu, fleksibilitas tersebut terasa menurun dari waktu ke waktu. Lantas bagaimana cara untuk meningkatkan fleksibilitas Anda dalam melakukan yoga? Berikut ini adalah beberapa kiat yang bisa membantu untuk meningkatkan fleksibilitas dalam berlatih yoga.

 

fleksibilitas yogaJangan Memaksakan Diri

Langkah pertama yang bisa dilakukan untuk meningkatkan fleksibilitas adalah dengan tidak memaksakan diri untuk melakukan hal ini. Banyak orang beranggapan bahwa peregangan dan fleksibilitas harus dilakukan dengan kuat bahkan cenderung menyakitkan. Dalam melakukan gerakan yoga memang ada beberapa yang memerlukan kekuatan otot untuk melakukan peregangan. Namun, dalam melakukan latihan yoga sebaiknya tidak menjadikan hal tersebut sebagai sesuatu yang penting. Lakukan latihan gerakan yoga yang masih dalam batas kemampuan, dan hal ini akan membuat tubuh menjadi nyaman dan tenang.

 

Fokus kepada sesuatu yang spesifik

Dalam melakukan latihan yoga sebaiknya fokus pada daerah tertentu yang penting. Setiap orang memiliki bagian tubuh yang kurang fleksibel. Ketika latihan yang dilakukan cenderung ke daerah kurang fleksibel, kita biasanya cenderung menghindari pose tersebut. Dengan melakukan tindakan tersebut, bukannya akan meningkatkan fleksibilitas, justru akan membuat kita semakin kaku. Oleh karena itu, sebaiknya lebih memfokuskan latihan untuk daerah spesifik, namun tetap dalam batasan yang sesuai dengan kemampuan masing-masing.

Baca:   Menggunakan Mala Beads Pada Meditasi Yoga

 

Menyeimbangkan Tubuh

Selanjutnya, untuk meningkatkan fleksibilitas adalah dengan menyeimbangkan tubuh. Biasanya kita menemukan adanya salah satu sisi tubuh yang lebih fleksibel dibandingkan sisi lainnya sehingga kita cenderung lebih banyak menghabiskan waktu untuk pose di sisi tersebut. Namun, untuk meningkatkan fleksibilitas tubuh secara menyeluruh, kita sebaiknya melakukan modifikasi gerakan dengan lebih lama di sisi tubuh yang kurang fleksibel. Dengan melakukan gerakan di sisi yang kurang fleksibel secara rutin dan lebih lama, kita akan menyeimbangkan tubuh secara keseluruhan dalam hal fleksibilitas.

 

Latihlah Nafas

Untuk meningkatkan fleksibilitas dalam latihan yoga, latihan pernafasan juga sangat dibutuhkan.

Dengan bernafas secara dalam dan pelahan, hal ini akan membuat tubuh rileks, sehingga akan lebih mudah melakukan posisi yang membutuhkan kelenturan tubuh. Dengan menyelaraskan nafas masuk dan keluar kepada setiap gerakan yoga, hal ini akan membuat lebih mudah menggapai fleksibilitas.

 

Anda dapat membuktikan bahwa tiap menghirup nafas, akan lebih mudah melakukan yoga pose Danurasana atau Ustrasana; dimana anda melakukan “open chest” dan “shoulder” (pembukaan dan peregangan dada). Pada hembusan nafas, pose yoga Upavista Konasana – forward bend akan lebih mudah dilakukan.

 

Cobalah Yin Yoga

Anda dapat mencoba Yin Yoga, dimana posisi dipertahankan dengan jangka waktu lebih lama, yaitu 5-20 menit. Postur statis ini memberikan fleksibilitas lebih karena ketegangan otot akan terlepaskan dengan sendirinya. Senam yoga Yin tidak hanya penting untuk mendapatkan fleksibilitas, tetapi juga bagi semua pergelangan tulang.

 

Ubahlah Diet Anda

Cobalah mengubah diet makanan yang mengandung “alkaline”, dan hal ini ternyata menambah fleksibilitas otot tanpa melakukan apapun. Konsumsi lebih sayuran berwarna hijau pekat, herbal tea, kacang-kacangan, seeds, dan jahe. Hindari kafein, alcohol, gula dan segala macam makanan olahan.

Baca:   Tips Mengecilkan Perut Dengan Yoga

 

 

Bersabarlah

 

Meskipun anda melakukan hal-hal diatas, anda tidak akan mendapatkan fleksibilitas dalam waktu cepat. Dibutuhkan kesabaran berlatih. Yoga bukanlah sekedar fleksibel, tetapi lebih kepada mendapatkan “moment” atau “saat”. Penerimaan diri yang baik adalah esensi dari yoga juga.