Skip to content

6 Gerakan Yoga Apabila Anda Duduk Terlalu Lama

Yoga cocok untuk dimanfaatkan untuk peregangan. Apabila mengalami rasa pegal dan kram bila terlalu lama duduk, maka melakukan yoga adalah pilihan paling tepat untuk merelaksasi bagian yang bermasalah tersebut. 6 pilihan gerakan yoga dapat diaplikasikan untuk mengatasi rasa pegal ketika seseorang duduk terlalu lama. Pose-pose yoga dibawah memiliki kecocokan yang berbeda untuk tiap orang.

 

6 Pilihan Gerakan Yoga Relaksasi Otot

 

  • AnjaneyasanaAnjaneyasana – Low Lunge

Pose atau gerakan yoga ini cocok dan ideal bagi mereka yang mengalami kesulitan dalam hal keseimbangan. Peregangan akan difokuskan pada bagian pinggang dan juga selangkangan. Jika dilihat secara sepintas, pose gerakan ini menyerupai orang yang sedang mengangkat trofi kemenangan dengan satu kaki kedepan. Ada juga yang menyebutnya sebagai gerakan berdoa atau bersukur.

 

  • crescent poseVariasi Anjaneyasana – Crescent Lunge

Gerakan yoga ini membuka bagian depan dari tubuh dan melebarkan bagian tulang belakang. Manfaatnya adalah untuk meningkatkan keseimbangan dan kekuatan kaki. Permasalahan duduk terlalu lama juga teratasi dengan gerakan yoga ini. Posisi praktisi adalah dengan berlutut dan satu tangan memegang jari-jari kaki bagian belakang. Gerakan ini membantu seseorang untuk meningkatkan sistem syaraf mereka.

 

  • Virabradhasana I  – Warrior I

Jenis gerakan yoga Virabradhasana I adalah untuk meningkatkan fleksibilitas panggul. Pose ini akan membuat tubuh lebih kuat dan meningkatkan keseimbangan. Pelaku senam yoga ini juga dapat meningkatkan sirkulasi serta energi pada keseluruhan bagian tubuh. Bila diperhatikan, gerakan akan menyerupai Anjaneyasa secara sepintas. Perbedaannya adalah kaki bagian kiri cenderung lebih diregangkan kebelakang.

 

  • Eka Pada Rajakapotanasana – One Legged King Pigeon Pose

Pose atau gerakan ini juga disebut dengan pose burung dara. Manfaat utama dari pose ini adalah untuk melepaskan otot-otot yang tegang pada bagian pinggul. Beberapa orang juga merasakan manfaat pelepasan stress ataupun emosi dari gerakan ini. Manfaat lain adalah untuk membuat rileks sistem syaraf pada tubuh. Bila diperhatikan, gerakan yoga ini akan mempertemukan jidat kepala dengan salah satu telapak kaki dibelakang tubuh.

Baca:   Gerakan Yoga Untuk Skoliosis – Yang Boleh dan Tidak Boleh

 

  • Supta Kapotasana – Supine Pigeon

Jika pose-pose diatas tidak cocok bagi seseorang untuk merilekskan otot pegal karena terlalu banyak duduk, maka gerakan yoga Supta Kapotasana dapat dicoba. Gerakan ini cocok diaplikasikan bagi mereka yang ingin mengatasi masalah otot pegal. Yang perlu dilakukan pertama kali adalah dengan menyiapkan matras karena gerakan dimulai dengan posisi terlentang.

 

  • Ustrasana – Camel Pose

Ustrasana juga dijuluki gerakan yoga unta. Sesuai dengan namanya, pose dari pelaku yoga akan menyerupai hewan unta. Meskipun tergolong sulit dilakukan, gerakan ini cocok untuk mengatasi pegal dan kram karena terlalu banyak duduk.

Ada banyak sekali jenis lain yang dapat diaplikasikan selain 6 pilihan gerakan yoga diatas. Tentu saja tiap gerakan tidak cocok dilakukan oleh semua orang. Seseorang mungkin cocok dengan satu gerakan sedangkan yang lain tidak.