Sudah sejak lama masyarakat mempercayai bahwa senam yoga merupakan salah satu cara yang paling efektif untuk menjaga agar berat badan tetap ideal. Berbagai studio yoga pun bermunculan di pusat-pusat kota, di dalam pusat perbelanjaan, di kompleks perumahan hingga di area publik seperti bandara maupun pelabuhan. Biasanya world class airport menyediakan fasilitas tersebut untuk para pengunjungnya.
Banyak orang yang memang tidak memiliki minat terhadap olahraga-olahraga yang menguras keringat agar bisa menjaga berat badannya. Fitness misalnya, adalah jenis kegiatan fisik yang sangat direkomendasikan untuk membuat bentuk tubuh stabil dan ideal. Namun tidak semua orang bisa menikmati aktifitas angkat beban seperti ini. Atau jogging dan renang yang juga efektif dalam membantu tubuh tetap ‘enak dilihat’. Selain butuh konsistensi untuk melakukannya minimal tiga kali seminggu, kedua olahraga murah meriah ini juga menguras tenaga dan energi yang besar sehingga tidak terlalu cocok untuk mereka yang sudah berusia setengah abad lebih.
Yoga adalah salah satu jenis senam yang memadukan antara fisik dan batin, antara gerakan tubuh dan pengolahan batin sehingga olahraga ini membangun kesehatan dari dua lini sekaligus. Otak dan hati harus berkonsentrasi sehingga nanti bisa menimbulkan sensasi psikologis yang berbeda, sementara fisik pun harus melakukan gerakan tertentu seirama dengan pikiran. Dampak yang paling terlihat adalah terjadinya peningkatan pada denyut jantung mereka yang sering mempraktekkan yoga ini.
Senam yang lebih mengarah pada meditasi ini memiliki berbagai jenis pose. Salah satunya adalah Iyengar yoga, yaitu yoga yang terdiri dari beberapa pose dan setiap pose diselingi dengan istirahat. Iyengar sangat cocok bagi mereka yang bertujuan untuk membentuk otot, memperbaiki postur serta menciptakan berat badan ideal. Apalagi kalau rutin menjalankannya setiap minggu, dijamin akan segera terlihat hasilnya berupa komposisi seimbang antara berat dan tinggi badan.
Yoga juga dipercaya lebih efektif dibandingkan jogging dalam hal membentuk tubuh proporsional. Ada beberapa gerakan yoga yang mempercepat proses pengurangan lemak dalam perut, misalnya seperti bow pose. Apalagi pose ini juga bisa memperlancar sirkulasi darah sehingga sangat membantu mengurangi beberapa jenis penyakit yang berkaitan dengan tersumbatnya aliran darah.
Hasil penelitian Fred Hutchinson Cancer Research Center memperkuat asumsi tersebut. Yoga, berdasarkan hasil riset yang melibatkan 15.500 orang yang berumur antara 53 hingga 57 tahun ini, dapat membuat berat badan menjadi stabil atau bahkan turun. Angka penurunan berat badan tersebut mencapai 2 sampai 5 kilogram. Umumnya orang yang berumur paruh baya akan mengalami kenaikan berat badan selama 10 tahun, namun dengan rutin berlatih yoga berat badan ideal akan tetap terjaga dibanding mereka yang tidak melakukannya sama sekali.